Friday, November 20, 2015

YUUK ........ MAKAN JANDA MEJENG.

Mohon maaf sebelumnya, kepada para Wanita yang sudah berstatus Single Parent ( Janda ). Tidak sama sekali bermaksud melecehkan dan tidak menghormati dengan artikel ini.

Orang Sunda konon adalah Suku yg punya kebiasaan makan berbagai Daun dari bebagai tanaman sebagai Lalapan.
Anekdot menyebutkan, orang Sunda makan semua Daun, kecuali Daun Telinga dan daun Jendela !

Namun ada Daun yang kini "relatif" termasuk jarang ditemui. Bahkan mungkin, tidak sedikit orang Sunda sekarang mengetahui Daun Lalapan yang ini.!
Namanya Daun Kenikir, seperti terlihat di foto ini.

  Randa Midang menunggu dipetik.
 
" Konon ", Daun ini bermanfaat untuk menurunkan Hipertensi dan menghilangkan Bau Badan.
Di beberapa daerah di tatar Priangan, ada yg menyebutnya daun lalapan ini disebut Randa Midang.

Randa itu artinya Janda.
Ada kebiasaan orang Sunda, kalau sore-sore sehabis mandi, " berdandan " , dan menunggu gelap ( sebelum Maghrib ) mengisi waktu nongkrong di depan Rumah. Kebiasaan ini disebut  " Midang ".

Midang dimasyarakat sekarang layaknya  " Mejeng ",  Tebar Pesona.

Jadi Randa Midang = Janda Mejeng
( Entah kenapa Lalapan ini disebut Randa Midang ! Padahal daunnya juga tdk secantik Janda yg sedang Mejeng ).

Janda Mejeng, terkulai siap di santap

Di beberapa daerah di Tatar Sunda ada yang menyebut daun lalapan ini , Ramidang. Tak lain mungkin singkatan dari Randa Midang. Tetap saja artinya sama, Janda Mejeng !

Yuk, ..... siapa yg mau makan Janda Mejeng ?!
Nikmat, Nasinya panas, Janda Mejengnya dicolek ke Sambal Terasi. Asyikk
( Apalagi sambil nyolek Janda benerannya. He he .. he. ) .

No comments:

Post a Comment