Saturday, August 3, 2013

THE POWER OF "NIAT"



( catatan di balik foto ) :
....bila panggilanNya telah mengetuk hati,....usia tak menjadi kendala, "niat" menjadi sebuah kekuatan yang mendorong menjadi tamu-tamuNya..! Kami datang memenuhi panggilanMu, ya..Robb...


....ketika panggilanNya diatas segala panggilan lainnya. Ketika "niat" dan kesadaran kepasrahan diri hanya pada Illahi, siang dan malam tak terbataskan, pada sujud-sujud khusu. 
Kami datang, kami datang, kami datang memenuhi panggilan Mu....


....berbagai pasangan kaki bergerak, kearah yang sama.
warna-warna kulit yang berbeda, bergerak kearah yang sama.
bahasa yang berbeda, bergerak kearah yang sama.




Bagai detak putaran waktu, air mata, kepasrahan, lafadz doa, tak pernah putus
langkah kaki-kaki tak lelah, jejak mengisi jejak, tak mengenal putus dalam putaran yang sama, Tawaf......

....berselimut alam, beratap langit malam, Mabit (singgah bermalam) di Muzdalifah, selepas Wukuf di padang Arafah. Beratnya perjuangan, terkalahkan " niat, rasa nikmat dan syukur" menjadi TamuNya...


....kamar nyaman ditinggalkan, rumah bertingkat dilupakan, mereka bersyukur bermalam di tenda-tenda, syukur yang larut dalam doa-doa khusu di hamparan tenda  di Mina....

....langkah-langkah yang tak kenal lelah, menyusuri Lorong-lorong yang tak kenal kosong, jalan-jalan yang tak kenal lengang, langkah-langkah menuju satu titik : Baitullah. 
Tempat berpasrah diri, doa-doa yang sarat harap dan ampunan, dalam sujud-sujud khusu....


...tak seorangpun kan tahu, apakah bisa kembali lagi ke Baitullah.
Mungkin ini adalah senja terakhir, mungkin ini sebenar-benarnya Tawaf terakhir dalam hidup, Tawaf Wada. 
Walau mata fisik mampu dirahkan kelain arah, namun mata hati sulit berpaling dari keagungan RumahNya...




No comments:

Post a Comment